Saya lagi keranjingan bikin mini tutorial nih...
Ada satu lagi yang mau saya share untuk teman-teman, yaitu...
" Smocking Leather Clutch"
Clutch ini sudah lama banget saya buat, karena proses bikinnya cepet banget..jadinya lupa buat dokumentasiin proses pembuatannya.
makanya sekarang saya kasih gambaran besar nya saja yah..
klo teman-teman enggak mau pakai aplikasi "Smock" nya juga enggak apa-apa...malah lebih gampang!
Tapi untuk teman-teman yang skalian mau tahu cara membuat Smock-nya, nanti saya bahas di artikel selanjutnya yah...
Cara buatnya simple banget gals...
Bahan-bahan yang kita butuhkan adalah...
- Kain Denim, yang agak tebal biar lebih kokoh clutch nya
- kulit imitasi, sorry untuk kisaran harga saya enggak bisa kasi tahu karena lama enggak up-date harga kulit, saya cuma kasih tahu kalau saya belinya di Kramat Gantung, Surabaya
- Busa Ati, bahannya agak tebal dan kaku fungsinya bikin clutch tegak enggak lemes
- Resleting, tidak spesifik
- kancing magnet
Teman-teman tidak diharuskan untuk membuat persis sama seperti punya saya, jadi saya sarankan pada saat sebelum memulai membuat clutch ada beberapa tips yang harus teman-teman pelajari yaitu
- Bahan untuk Clutch bisa macam-macam, bisa dari kanvas, kulit Asli, denim, katun perca, atau bisa juga dari bahan daur ulang seperti bungkus plastik sabun cuci dll
- Cerdas untuk memilih bahan, apapun projeknya pada saat kita akan membuat sesuatu, kita harus tahu dengan jelas bahan-bahan apa saja yang kita perlukan. Karena, bagus jeleknya karya itu salah satunya tergantung dengan pemilihan bahan yang pas ( bukan yang mahal atau nggak lho yah?!)
- Kalau teman-teman pengen Clutch nya enggak terlalu kaku, bisa juga lapisan busa ati diganti dengan bahan Fleece.
- Kancing magnet, teman-teman bisa ganti dengan tali, velcro, atau yang lain.
oke...sekarang kita mulai yah!
Pertama, kita bikin body clutch nya dari kain denim dengan ukuran 60 x 30cm, jangan lupa kasih kampuh masing-masing 1cm
Untuk covernya potong kain denim dan kulit 30 x 15cm
kalau teman-teman mau pakai teknik smock seperti saya, Untuk sementara teman-teman bisa cari di Google dengan keyword "honeycomb smocking"..
Tapi secepatnya akan saya update teknik smock di blog saya ini :)
Nah, setelah denim dan kulit sudah dipotong , langsung disambung dengan dijahit seperti gambar dibawah ini.
Setelah itu, bikin tempat resleting dan pasang dengan ukuran seperti gambar dibawah ini
Setelah resleting sudah dipasang, sambung kain body dengan covernya.
Lalu, setelah body dan cover sudah tersambung, lipat bagian luarnya ada didalam, dan jahit pada garis merah putus-putus dibawah ini
cara melipat kain pada saat menjahit. |
Dan, jahit tangan dengan teknik sli stitch.
Setelah selesai dijahit tangan, pasang kancing magnetnya, dan lipat bagian bawah lalu jahit.
Setelah selesai dijahit tangan, pasang kancing magnetnya, dan lipat bagian bawah lalu jahit.
jahit pada garis merah |
Nah, begitulah cara membuat clutch.
Apabila pertanyaan silahkan komen langsung di bawah ini yah...
Terima kasih sudah mengunjungi Blog saya...
Wassalam
Nounite :)
Also visit http://nounitehandmade.blogspot.co.id/2016/12/cara-membuat-double-zipper-pouch.html for info how to make double zipper pouch
And for more detail visit my page at Facebook https://www.facebook.com/nounitehandmade/ Don't forget to like and follow my page thanks ;)
Cara pembuatan tas selempang smock
ReplyDelete